Kapolres TTU Bangga Dua Anggota Polri Harumkan Indonesia Lewat Timnas U-23

Kapolres TTU Bangga Dua Anggota Polri Harumkan Indonesia Lewat Timnas U-23
Dua Bhayangkara muda yang baru bergabung menjadi anggota Polri aktif sejak tahun 2023 tersebut, yakni Bripda Muhammad Ferrari dan Bripda Daffa Fasya Sumawijaya. (Foto: ist)

Tribratanewsttu.com - Kapolres TTU, AKBP Moh. Mukhson S.H.,S.I.K.,M.H mengaku turut merasa bangga terhadap dua anggota Polri yang ikut membela dan mengharumkan nama Indonesia lewat Timnas Garuda Muda Indonesia U-23. 

Dua Bhayangkara muda yang baru bergabung menjadi anggota Polri aktif sejak tahun 2023 tersebut, yakni Bripda Muhammad Ferrari dan Bripda Daffa Fasya Sumawijaya. Mereka terdaftar sebagai pemain inti tim asuhan pelatih Shin Tae-Yong dalam ajang Piala AFC U-23 2024. 

Dua anggota Polri, Ferrari dan Daffa merupakan anggota kepolisian yang bertugas di Ditlantas Polda Metro Jaya. 

"Untuk anggota Polri yang tergabung dalam timnas U-23 tentunya kami sebagai anggota Polri ikut bangga dan tentunya berharap agar bisa memberikan penampilan terbaiknya untuk mengharumkan nama Polri," ungkap Kapolres TTU. 

Untuk memberikan dukungan terhadap tim garuda muda yang telah berhasil masuk hingga babak semifinal Piala AFC U-23, 
Kapolres TTU, AKBP Moh. Mukhson S.H.,S.I.K., M.H mengajak seluruh masyarakat khususnya di Kabupaten TTU untuk mengikuti nonton bareng (Nobar) partai semifinal Piala AFC U-23 di Makopolres TTU, Senin (29/4/2024), malam. Partai hidup mati tersebut antara garuda muda Indonesia Vs Uzbekistan.

"Melalui nobar di Polda, Polres dan Polsek diharapkan kita bisa memberikan akses kepada masyarakat yang tidak bisa menonton pertandingan Piala AFC U-23 bisa menonton," jelas Kapolres TTU. 

Pucuk pimpinan Polres TTU ini menghimbau kepada masyarakat agar dapat ⁠memberikan dukungan spirit dan support kepada tim garuda muda U-23 yang sudah masuk semifinal untuk bisa menampilkan performa terbaik dalam pertandingan.

Menurut Kapolres TTU, dengan masuknya Timnas Indonesia ke babak semifinal piala AFC U-23 merupakan sebuah kebanggan. 
"Menunjukkan ke seluruh dunia bahwa bangsa Indonesia bangga terhadap Timnas U-23 dan bangsa Indonesia sangat mencintai olahraga sepakbola," pungkasnya. 

Polres TTU Berikan Pelayanan Terbaik Kepada Masyarakat